
MyMegawisata.com – Siapa yang tidak ingin ke tanah suci atau siapa pula yang tidak merindukan untuk menunaikan umrah. Semua kita tentunya memiliki niat dan do’a yang selalu dipanjatkan agar bisa melihat dan menikmati umrah di tanah suci Makkah dan Madinah.
Melaksanakan umrah ada sebuah kewajiban bagi mereka yang mampu. Tetapi, kemampuan itu memang relative. Ada orang yang terlihat tidak memiliki kemampuan, tetapi ataz izin Allah dapat melakukan umrah. Namun, ada yang mampu,tapi tidak ada niat dan tak ingin melaksanakan umrah. Katanya belum ada panggilan.
Ini adalah rahasia masing-masing kita. Namun walaupun begitu banyak diantara kita yang kini telah memiliki niat dan memanjatkan doa yang kuat agar bisa umrah, agar Allah memanggilnya dan bisa ke tanah suci melihat dua kota Makkah dan Madinah yang di ridhoi Allah itu.
Mengutip Ustads Said Yai dan Ustadamzah, umrah atau haji bagaimana kita bisa menjabarkan dari rahasia Allah. Semua adalah rahasia Allah baik keberangkatan maupun tidak. Namun, jika sudah ada niat dan doa, tetapi tidak ada usaha maka juga barangkali tidak bisa juga berangkat umrah ataupun haji.
Tidak Ada yang Tak Mungkin Bagi Allah
Makanya kata kedua guru kita ini, harus ada niat sekaligus ikhtiar. Misalnya dengan menabung, tanpa harus dalam jumlah besar. Seorang yang punya niat dan doa, dan mereka menabung, tak lama dari yang dijadwalkan, ternyata bisa berangkat umrah.
Seorang sahabat, yang ingin umrah, sekali waktu berkata , bahwa dirinya ingin sekali umrah. Kemduain, ada dia punya uang Rp 500 ribu. Uang tersebut ditabungnya, sepakan kemudian bertambah jadi Rp 2,5 juta, terus begitu hingga dua bulan lagi hendak berangkat sudah tertabung Rp 21 juta. Darimana kah uang itu hanya dalam waktu 6 bulan dia sudah mengumpulkan sebesar itu, jika bukan karena Rahmat Allah.
Ini adalah sebuah rahasia yang tidak bisa kita hitung dengan ilmu matematika. Maka dua bulan lagi mau berangkat, maka jumlah yang ditetapkan untuk biaya umrah, sudah pas menjadi Rp 30 juta. Allah berfirman, “Jangan kalian putus harapan dari Rahmat Allah. Dan selalu ada rezeki yang tak diduga-duga akan hadir dalam kehidupan kita. Dua ayat dalam Alquran ini, hendaklah diyakini.
Mulai dari sekarang, tentu tugas kita adalah memasang niat yang kuat dan doa yang terus menerus serta keyakinan akan kehadiran Allah dalam setiap kondisi hidup kita dalam kehidupan sehari-hari. Mereka yang yakin akan itu, maka Allah makin menurunkan rahmatnya kepada kita dan dikeluarkan Allah dari setiap kesulitan kita.
Orang Umrah Makin Banyak
Kita bisa lihat, semakin hari jumlah jama’ah umrah tampak semakin banyak. Siapa saja setiap datang ke bandara undara di mana-mana pasti bertemu jama’ah umrah baik yang sedang akan berangkat maupun yang sudah tiba kembali di tanah air. Menurut informasi yang dapat dipercaya, jama’ah umrah dari Indonesia setiap hari tidak kurang dari 1000 (seribu ) orang.
Bisa dibayangkan, berapa ratus ribu jumlah jama’ah tersebut pada setiap tahunnya. Padahal setiap bulan Ramadhan jumlah itu pasti naik, oleh karena dipercaya bahwa umrah pada Bulan Ramadhan memperolah ke-afdhalan.
Menjalankan ibadah umrah bagi siapapun tidak mudah, mereka harus menyiapkan tenaga dan bahkan juga uang sebagai bekalnya. Namun selama ini, tidak sebagaimana haji, ibadah umrah bisa dilakukan kapan saja, asalkan seseorang dalam keadaan sehat dan tersedia perbekalannya.
Sekalipun tidak mudah dan juga tidak murah, setelah pulang biasanya seseorang berkeinginan untuk kembali lagi ke tanah suci. Sepanjang tersedia biaya dan dalam keadaan sehat, oleh karena besarnya keiunginan itu, seseorang berumrah hingga berkali-kali.
Baitullah terasa dirindukan oleh siapa saja. Sekalipun sudah berkali-kali datang ke Masjidil Haram, baik untuk umrah atau naik haji, tetapi tidak ada perasaan jera, atau enggan kembali ke tempat itu. Orang yang sudah datang sekali, berharap akan datang kembali ke tanah suci, hingga berkali-kali.
Editor: Bangun Lubis
Anda Ingin Umrah?
Silahkan hubungi admin anda di Kantor Pusat Mega Wisata, Jl. Jende. Sudirman No.75 Palembang. Raihlah cashback Anda sekarang, klik Mymegawisata.com dan lihat juga Media Sosial resmi kami, IG megawisataofficial, Fb Megawisata Umroh Haji, Ytube Mega Wisata TV Channel dan Tiktok Sriwijayamegawisata
Dan hubungin Admin anda di nomor telepon 0711-317000/322000 dan Telp (WA) 0821 7976 9279/ 08217574 2888, 0821 dan kami juga bisa dihubungi melalui Telp/WA 0822 7967 4580 (ikhwan ) dan 0813 7322 6390 (Akhwat).
Percayakan perjalanan umrah anda kepada kami, tentunya kami siap membantu anda dalam segala hal selama perjalanan umroh yang sangat sarat dengan imbalan pahala ini.(*)